Spesial porsi warung kopi di Aceh

avatar

Tidak lengkap rasanya menikmati sajian kopi pagi tanpa ditemani pisang goreng dan pulot ketan bakar (puleot =aceh)


IMG20200116091109.jpg

2020 ©@arispranata5 original photo with smartphone

Mengawali setiap aktifitas, pada umumnya masyarakat Aceh menjadikan warung kopi sebagai tempat singgahan pertama sebelum memulai rutinitas

Kopi, pisang goreng dan puloet adalah menu spesial ala warung kopi di aceh. Mareka bertiga seakan tak terpisahkan satu dengan yang lain, atau tak ubahnya porsi lengkap di cafe dan resto


IMG20200116091905.jpg

2020 ©@arispranata5 original photo with smartphone

Seperti yang kerap saya konsumsi ketika pagi tiba di salah satu warung kopi yang letaknya tidak terlalu jauh dari rumah. Walaupun saya awali dengan sarapan dirumah, namun belum lengkap rasanya bila lidah belum dialiri kopi

Lain orang tentu lain juga cara makannya, ada yang memadukan ketiganya, ada pula yang terpisah. Bagi saya menikmati puleot atau ketan bakar akan terasa nikmat apabila di campur kopi, seperti pada gambar diatas


IMG20200116091951.jpg

2020 ©@arispranata5 original photo with smartphone

Tidak seperti pada proses pembuatan pisang goreng, pembuatan puloet ketan bakar sedikit lebih sulit, mulai dari memilih ketan yang bagus, santan dari kelapa yang bagus serta daun pisang untuk membungkusnya

Selain itu, untuk proses pembakarannya juga tidak segampang yang kita bayangkan karena sedikit saja kita lengah maka akan gosong, sehingga aroma dan rasanya juga akan berbeda


IMG20200116092136.jpg


IMG20200116092322.jpg

2020 ©@arispranata5 original photo with smartphone

Inilah artikel singkat kali ini, semoga bermanfaat buat kita semua. Tetap semangat, optimis dan jangan lupa bahagia. Terimakasih @steemzzang @csdn, @palja dan lainnya

Tetap berkarya dan berkreasi, ingat semakin sulit perjuanganmu, maka akan semakin besar kemenanganmu. Anda ingin membuat perubahan? Mari bergabung bersama Atomy dan steemzzang. Kunjungi : http://www.atomy.com/id/Home dan gabung juga dengan steemzzang

Captured taken with OPPO F1 Plus| © Image & text are my own | Category : Photography | Location : North Aceh-Indonesia.

be8e8e9d3f.png

Original Content


IMG_20190731_031749.jpg

20200111_235336_0000.png



0
0
0.000
0 comments