Malam Minggu, Bulutangkis dan Wijaya Kusuma

avatar

duo2s01jbn.jpg

nunggu wijaya kusuma nusantara berkembang


Salam eSteemians 🌵

Pulang dari nyari makanan buat Lemon dan Menlu, yang seharian nunggu tukang sayur lewat dengan sabar, namun tak nongol sejak kemarin. Menurut istri saya, Kang Jawir mungkin sedang mengganti gerobak motornya yang sudah keropos, sehingga tidak berjualan. Stok ikan rebus kesukaan para kucing pun sudah habis. Terpaksa beli makanan pabrikan itu kucing.

Sambil lewat masuk rumah, terlihat sepasang bunga Wijaya Kusuma Nusantara alias Epiphylum Oxypetalum sedang bersiap-siap mekar malam ini.

nuh6b6rf5r.jpg

bunga pukul 4 pun tidak mau ketinggalan, ikut mekar tapi susah ngambil gambar yang bagus karena kedua ekor kucing terus menerus lewat😂 ngasih tarian ekor


Disambut pertandingan Bulutangkis China Superseries 2019, The Daddies berhadapan dengan ganda putra terbaik China yang juga menduduki peringkat 3 BWF. Biasanya siy kita nonton pertandingan Sepak Bola Liga 1, tapi karena Indonesia punya 4 wakil di semifinal dan ingin memastikan bahwa All Indonesian Final terjadi lagi, maka menu tontonan berubah.

The Daddies berhasil menang 2 set langsung, dan mereka menunggu siapa yang akan jadi lawan di final, besok. Menunggu partai semifinal di sektor ganda putra antara the minions melawan Fajar/Rian. Kalau Kevin/Gideon yg menang, bisa dipastikan sudah siapa juaranya😂.

Sekarang sedang berlangsung pertandingan antara Antony Shinisuka Ginting melawan Anders Antonsen dari Denmark, akankah bocah Cimahi itu berhasil melaju ke Final, Setelah kalah di Game pertama?

Jadi seperti live report saja ini😂

Bunga Wijaya Kusumanya belum mekar siy😀 meski harumnya sudah mulai tercium samar-samar. Ngomongin bunga ini niyh, istri saya sangat suka pada bunga ini dan berusaha untuk menambah koleksi kami. Sekarang baru punya 3 jenis, semuanya warna putih dan salah satunya belum pernah berbunga karena umur daunnya belum setahun pun.

w0d8rl7g9e.jpg

pumilum paling sering berbunga, hookeri baru berumur 3 bulan dan ackermannii adalah jenis lain kerabat epiphylum yang bunganya berwarna merah, biasa dikawin silangkan utk mendapatkan bunga hibrida yg warna-warni


Ginting menang di game kedua dengan angka mencolok 21-4😂 main rubber game terus dari babak pertama sampai semifinal ini anak, mudah-mudahan berhasil sampai final. Hidungnya berdarah pulak😢

i78itzjwbd.jpg

ini pumilum yg mekar 2 bulan lalu


Tampaknya Saya akan menuntaskan tulisan ini setelah Ginting selesai bertanding dan oxypetalum agak mekar sebentar lagi😂. Interval Game ketiga, unggul 11-6💪
Panjang banget niyh pertandingannya😈

3zeirmyq6e.jpg

seperti ini lah nanti wiku nusantara itu saat mekar penuh sekitar pukul 9 malam


Dan Antony shinisuka Ginting berhasil melaju ke partai final! Siap berhadapan dengan Kento Momota demi memprrtahankan gelarnya tahun lalu💪💪💪



0
0
0.000
3 comments
avatar

Horeee menaaang😁 asyemnya niyhh.. kita jadi nggak bisa nonton partai ganda putra satunya lagi.. main bola masih sejam lagi, malah siaran bulutangkis yg ditutup..

0
0
0.000
avatar

Gpp dah.. yang penting kan si ginting masuk final😀 ntar partai terakhir pula itu final ganda putranya yaa.
Hahaha... ngacau bener dah mancit lawan watford ituh

0
0
0.000