Semoga Menjadi Banjir Terakhir

avatar


Src

Tahun ini benar-benar menjadi tahun yang berat bagi masyarakat Kota Banda Aceh. Ibu kota dari daerah berjuluk Serambi Mekkah ini baru saja direndam banjir yang cukup parah. Hujan deras dalam tempo yang lumayan lama tentu saja menjadi penyebab utama terjadinya banjir.

Menjadi semakin berat bagi warga setempat adalah karena banjir terjadi di tengah pandemik Covid-19. Ketika warga dilarang beraktivitas di luar rumah, harus di rumah saja, namun tiba-tiba banjir melanda.

Bagi mereka yang tak punya gaji tetap, tak bisa beraktivitas di luar rumah tentu saja sama dengan tak bisa mencari nafkah. Dalam kondisi yang sulit ini, ditambah lagi dengan bencana banjir yang menggenangi tempat tinggal serta merendam barang-barang berharga.

Ibaratnya, sudah jatuh tertimpa tangga. Tapi siapa yang harus bertanggung jawab terhadap kondisi ini? Tentu saja pemerintah daerah. Kota Banda Aceh yang dibangun ulang pascabencana gempa dan tsunami di penghujung tahun 2004 itu seharusnya menjadi kota dengan tata ruang terbaik.

Jika perencanaan cukup apik, banjir tentu tak mudah menggenangi kota yang dulu disebut dengan Kutaradja ini. Karena letak kota persis di bibir pantai. Selain itu sebuah sungai besar seakan membelah kota menjadi dua bagian.

Karena itu saya sependapat dengan saran dari seorang mantan kombatan yang menyarankan agar Aceh belajar pada Denmark. Di salah satu negara di eropa itu disebutkan memiliki intensitas hujan yang cukup tinggi. Namun kota-kota di sana tak pernah tergenang banjir?

Apa pasal? Tentu saja karena pembangunan sanitasi dan perencaaan saluran besar untuk mengendalikan air dibuat dengan cermat. Untuk itulah kita harus belajar ke sana.

Belajar tak bearti harus bertandang secara langsung. Membaca bahan terkait dan melakukan analisis yang dalam, adalah cara yang cukup baik untuk dilakukan. Tujuan tercapai dengan biaya yang sangat-sangat minim.

Yang tepenting adalah pemerintah punya niat untuk mencegah banjir berulang di kota ini.

Zainal Bakri



0
0
0.000
2 comments
avatar

Hayeu that mantan kombatan nyan. Contoh negara Denmark.

0
0
0.000
avatar

Awak Bireuen, pane na cilet2. Sekali usul langsung ke Eropa.

Hayeu that mantan kombatan nyan. Contoh negara Denmark.

0
0
0.000